HUT RI Ke-79
Peringati HUT RI Ke-79 Di Kecamatan Pangean, Ini Harapan Desta Harianto SSos
KUANSING, GRESRIAU - Momentum peringatan HUT RI ke-79 tahun 2024 di Kecamatan Pangean, Kuansing berjalan lancar dan terbilang sukses. Hal itu disampaikan salah seorang anggota DPRD Kabupaten dari Fraksi PAN Desta Harianto SSos.
"Iya, Alhamdulillah peringatan HUT RI Ke-79 tahun ini di Kecamatan Pangean sudah terbilang sangat sukses,"Ucap Desta Harianto SSos saat di konfirmasi via telfon WhatsApp, Sabtu (17/08/2024).
Disebutkan Desta Harianto, perintah hari kemerdekaan itu bukan hanya sebagai hari peringatan saja, dirinya berharap agar masyarakat juga benar-benar merasakan kemerdekaan sesungguhnya.
"Tentunya kita berharap dan akan juga terus berusaha nantinya, hari kemerdekaan ini bukan hanya sebagai momentum untuk di peringati saja, tapi kita berharap agar masyarakat benar-benar merencanakan kemerdekaan yang sesungguhnya,"ucap anggota DPRD Kabupaten dua periode itu.
"Momentum peringatan HUT RI Ke-79 tahun 2024 hendaknya menjadi salah satu, momentum untuk renungan bagi kita semua, apakah kemerdekaan yang sesungguhnya suda dirasakan semua pihak,"tambahnya sembari mengajak.
Lebih lanjut Desta Harianto menyampaikan, pada HUT RI Ke-79 tahun ini, dirinya menyebutkan usia kemerdekaan Indonesia suda tidak balita lagi, tapi pada usia ke 79 tahun hari kemerdekaan ini sudah masuk usia senja.
"Kita tahu secara bersama-sama, pada HUT RI tahun ini adalah yang ke 79 tahun Indonesia merdeka, artinya usia tersebut tidak balita lagi, tapi suda masuk pada usia senja. Itulah yang harus menjadi renungan kita bersama,"imbuh putra asal Pangean itu menuturkan.
"Dengan usia kemerdekaan Indonesia yang suda di usia senja ini, mari kita menjadi sama-sama menjadi haraPAN-haraPAN bagi semua orang, agar Indonesia emas 2045 dapat kita gapai secara bersama,"tutupnya dengan penuh harap.(***)